Jumat, 13 November 2015

Variasi Model Cooperative Learning

Variasi Model Cooperative Learning

1. STAD (Student Team Achievement Division)
Ada lima langkah yang dilakukan pada STAD,  yaitu:
- tahap  penyajian  materi
- tahap kegiatan kelompok
- tahap tes individual
- tahap perhitungan skor perkembangan individu
- tahap pemberian penghargaan kelompok.



2. Jigsaw
Dibentuk  kelompok oleh guru, kemudian dibentuk lagi kelompok  ahli,  grup ahli ini mempelajari materi yang sama, setelah siswa belajar di grup ahli, mereka  kembali ke kelompok semula.

3. Group Investigation
Siswa membentuk  kelompok sendiri,  kemudian  guru memberikan materi dan permasalahan, setiap kelompok memecahkan masalah  tersebut dan mereka dapat mencari data di kelas atau di luar kelas, setelah itu pada waktunya mereka harus melaporkan hasil kelompok dalam hal analisis dan  kesimpulan.

4. Group Resume
Dibentuk  kelompok  yang diberi tugas membuat resume atau rangkuman dari materi pelajaran,  kemudian  melaporkan hasil resumenya.

5. Think-Pair-Share
Beri kesempatan siswa untuk mencari jawaban tugas  secara mandiri, kemudian bertukar pikiran dengan teman sebangku, setelah itu berdiskusi dengan pasangan lain (menjadi 4 siswa).

6. Tipe Mind Mapping
Guru mengemukakan konsep/permasalahan utama yang akan ditanggapi oleh siswa, membentuk kelompok diskusi dengan anggota 2-3 orang,  tiap kelompok mencatat alternatif jawaban hasil diskusi, kemudian tiap kelompok  secara acak membaca hasil diskusinya dan guru mencatat di papan  dan mengelompokan sesuai kebutuhan guru,  dari data-data di papan siswa diminta membuat kesimpulan atau guru memberi bandingan sesuai  konsep yang disediakan guru.

7. Tipe Snowball Throwing
Guru menyampaikan materi yang akan disampaikan, guru membentuk kelompok dan memanggil ketua kelompok masing-masing untuk menjelaskan materi  yang telah disampaikan oleh guru, kemudian menyampaikan kepada teman-temannya, masing-masing siswa menyiapkan  kertas untuk menuliskan 1 pertanyaan, kemudian kertas tersebut dibentuk seperti bola dan dilempar dari satu sisw ke siswa lain,  kemudian siswa menjawab pertanyaaan yang ada di kertas yang di lempar tersebut.

8. Dua Tinggal, Dua Tamu
Membentuk kelompok dengan anggota 4 siswa, beri tugas untuk diskusi, dua siswa bertamu ke kelompok lain, dua siswa yang tinggal menginformasikan hasil diskusinya kepada dua  tamunya, tamu  kembali ke kelompok dan melaporkan temuan mereka dari kolmpok lain.

9. Time Token
Semua siswa di beri kartu bicara, di dalam  kelompok  yang sudah menyampaikan  pendapatnya harus menyerahkan satu kartunya, demikian seterusnya sampai yang sudah habis kartunya tidak berhak bicara lagi.

10. Debate
Guru membagi dua kelompok peserta debat yang satu pro dan  yang lainnya kontra.  Guru memberikan tugas untuk membaca materi  yang  akan  didebatkan. Setelah selesai  membaca materi, guru menunjuk salah satu anggotanya kelompok pro untuk berbicara saat itu ditanggapi oleh kelompok kontra demikian  seterusnya samapi sebgian  besar siswa bisa mengungkapkan pendapatnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar